Minggu, 17 Januari 2021

#ZonaG


Ahad, 17 Januari 2021/04 Jumadil Akhir 1442 H

Bismillaah...
    Pekan ini masuk zona G, sebelumnya saya bingung dengan zona Growth ini.
Growth mindset yaitu pola pikir bahwa kemampuan paling dasar yang mereka miliki dapat dikembangkan dengan suatu proses dedikasi dan kerja keras, otak dan bakat adalah suatu awal. Saya termasuk orang yang mau berubah dan berkembang terutama untuk membuat saya menjadi pribadi, ibu, istri yang baik dan meningkatkan kualitas diri saya agar bermanfaat untuk orang lain dan tentunya saya bahagia dengan yang saya lakukan maka Growth mindset merupakan pola pikir saya.
Dan lawannya fixed mindset yaitu pola pikir tetap, sebuah penggambaran tentang orang-orang yang percaya bahwa kualitas, kecerdasan, atau bakat mereka merupakan sifat yang sudah tetap (oleh karenanya tidak dapat berubah). Orang dengan fixed mindset adalah orang yang tidak mau berubah, merasa nyaman dengan hidupnya yang begitu-gitu saja.



     Sejak menonton live Founding mothers dan nonton Bu Wali kota, saya belum punya ide apapun di zona G ini.
Rasanya otak saya menjadi fixed mindset, belum ada gambaran apapun dalam mengerjakan zona G, bertanya di grup CH ternyata teman-teman juga 11-12 dengan saya sama-sama bingung.
Kami berpikir masing-masing dulu, kebetulan saya sibuk mempersiapkan Project Passion CH yaitu Livestreaming di FB Hexagon City hari Jum'at tanggal 15 Januari 2021/02 Jumadil akhir 1442 H pukul 20.00 WIB di bantu mba Dian leader CH saya untuk proses livenya nanti, lalu Jum'at ngirim flyer dan pengantar untuk promosi di FB dan IG Hexagon City juga di FB pribadi tentang PP saya.
     Alhamdulillah Project Passion saya sudah selesai walaupun tidak sesuai harapan karena sinyal yang kurang bagus, Livestreaming berhenti di materi terakhir lalu saya lanjutkan sampai selesai.
Tadi pagi saya buka FB pribadi ternyata kena bajak, sudah berusaha memulihkan akun ternyata tetap tidak bisa, akhirnya buat FB baru karena medsos FB sekarang penting untuk saya belajar di Ibu Profesional.
Dan setelah Livestreaming PP dan mempunyai FB baru, munculah ide untuk zona G, saya mulai membuat coretan Growth mindset saya.
Dan ini adalah template Zona G personal saya:


    Hari Senin kemarin, CH kami diskusi tentang Katalog PP. Diskusi dadakan di room FB CH Komunikasi, tadinya ijin tidak hadir karena anak yang paling kecil sakit maunya nempel terus kayak perangko.

Tapi kalau tidak hadir rasanya ada yang kurang, kangen juga sama teman-teman CH ingin melihat mereka dan mendengar suaranya juga bertukar ide dan yang pastinya kalau sudah kumpul saya merasa senang, bercanda dengan mereka walaupun tujuan awal kami adalah tercapainya Projek Passion.

Dan saya akhirnya ikut diskusi sambil gendong anak dan masak. Alhamdulillah diskusi katalog PP lancar sampai si kecil tidur dalam gendongan.

Inilah link Katalog PP CH Komunikasi kami:

https://docs.google.com/document/d/1cuXJN8iLilKzsaW1N3F3H995M2oSeEgC3VSRfWWvR4M/edit?usp=drivesdk


#ZonaG

#Hexagonia

#HexagonCity

#KuliahBundaProduktif

#InstitutIbuProfesional

Tidak ada komentar:

Posting Komentar