Bismillah...
Saya siap-siap menyimak materi feedback system yang akan di bawakan oleh Bu Septi sebelum jam 20.00 dan Taraaa... Ada kejutan pematerinya ternyata Mantika teh Endang Prasdianti menggantikan Ibu yang saat ini sedang proses recovery karena sakit terpapar covid-19. Semoga Allah Ta'ala memberikan kesembuhan kepada Ibu Septi dan Pak Dodik cepat pulih, kembali sehat seperti sediakala. Aamiin.
Mantika menjelaskan tentang dua cara metode belajar untuk identifikasi masalah yaitu:
Traditional Learning adalah cara belajar tradisional menjadikan sesuatu yang didengar lalu diingat, dan dipraktekkan tanpa ada riset atau pembuktian terlebih dahulu.
Problem Based Learning adalah cara belajar menyelesaikan masalah yang menitik beratkan pada solusi dengan menentukan, mengenali, dan memecahkan masalah.
Mantika menyampaikan pesan dari Bu Septi yaitu jangan mengganti problem statement dan akar masalah yang sudah dipilih pada jurnal identifikasi masalah karena akan menjadi pijakan untuk melangkah ke tahap berikutnya.
Setelah memahami kedua metode belajar tersebut, dipekan kedua ini yaitu feedback system. Dimana kami harus mereview jurnal dari teman yang ada di kelas BunSal agar jurnal kami lebih baik kedepannya karena ada umpan balik dari orang lain, inilah yang paling menegangkan karena dijodohkan oleh tim Formula, entah dengan teman dari regional mana. Kami diminta untuk segera menghubungi pasangan reviewer, saling tukar jurnal dan melakukan review jurnal pasangan.
Hari Kamis siang saya cari siapa yang menjadi pasangan saya. Alhamdulillah ketemu nama saya dan pasangan reviewer saya adalah mba Wilda Novrati Lesi dari IP Padang. Agar cepat proses reviewnya, saya langsung wapri mba Wilda. Masya Allah orangnya baik dan ramah, kami tukeran jurnal untuk direview. Karena mba Wilda dari Padang saya panggil dengan sebutan uni agar kami lebih akrab.
Ini problem statement dan akar masalah Uni Wilda:
Uni Wilda mempunyai masalah dalam manajemen waktu untuk olahraga, selama ini masih belum teratur. Uni Wilda merasa badannya saat ini gemuk, hal yang diprioritaskan adalah olahraga supaya berat badannya kembali ideal menjadi sehat dan awet muda, kalau dilihat dari akar masalah penyebabnya adalah makanan yang kurang sehat mungkin karena uni Wilda bekerja diranah publik lebih sering makan makanan yang instan dan praktis. Kegemukan merupakan masalah bagi sebagian orang, apalagi perempuan kalau lihat timbangan berat badan naik mulai ada perasaan sedih, jadi ga pede karena ingin langsing kalau bisa langsing selamanya, hehehe. Termasuk saya yang takut gemuk karena dapat mempengaruhi kesehatan dan banyak menimbulkan penyakit. Ini review dari saya:
Uni Wilda jangan ragu ya! Insya Allah akan ada jalan keluar dari masalah yang dihadapi saat ini dan bisa selesai dalam waktu 6 bulan kedepan, karena tahap berikutnya bertemu dengan tim yang akan membantu dan saling kerja sama untuk menyelesaikan masalah tersebut, sebab diluar sana ada perempuan lain juga dengan masalah yang sama. Semoga menjadi ibu yang sehat dan kuat dalam membersamai keluarga. Aamiin.
Semangat ya!
#umpanbalik1
#identifikasimasalah
#ibupembaharu
#bundasalihah
#darirumahuntukdunia
#hexagoncity
Tidak ada komentar:
Posting Komentar